Arena  

BUMN Tak Jadi Sponsor Formula E, Jokowi Angkat Bicara

BUMN Tak Jadi Sponsor Formula E, Jokowi Angkat Bicara
BUMN Tak Jadi Sponsor Formula E, Jokowi Angkat Bicara

Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi angkat bicara berkaitan dengan tudingan minimnya dukungan pemerintah pusat di acara Formula E. Badan Usaha Milik Negara tidak memberikan sponsor pada ajang balap mobil listrik yang digelar pada Sabtu, 4 Juni 2022 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara itu.

“Saya kira mulai dari pembangunan sirkuitnya, saya juga turun untuk melihat persiapan,” ujar dia kepada wartawan usai nonton balapan di JIEC, Sabtu.

Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan, pemerintah pusat juga membantu dari segi perlengkapan balap dan mobilnya yang dikirimkan ke Indonesia melalui Bea Cukai. “Kemudian Kementerian Keuangan, Kemenparekraf juga, izin semua dikeluarkan. Itu bentuk dukungan,” tutur Jokowi.

Pemerintah pusat dinilai minim memberikan dukungan ke acara balap mobil kelas dunia itu. Badan Usaha Milik Negara atau BUMN tidak menjadi sponsor perhelatan Formula E Jakarta.

Sebelumnya, Ketua Panitia Formula E Jakarta Ahmad Sahroni secara terbuka menyampaikan harapannya agar BUMN mau jadi sponsor Formula E. Ia bahkan telah menemui secara langsung Menteri BUMN Erick Thohir untuk menyerahkan proposal. Politikus NasDem itu hanya mengatakan bahwa saat ini yang pasti ada 30 sponsor dari pihak swasta. “BUMN belum kasih sponsor,” kata dia pada Kamis.

Baca juga:  KTT Khusus ASEAN-AS: Jokowi Minta Perang Rusia-Ukraina Dihentikan

Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir irit berkomentar terkait tidak hadirnya perusahaan-perusahaan pelat merah di ajang Formula E Jakarta yang akan digelar pada Sabtu, 4 Juni 2022. “No comment,” ujar dia pendek saat ditanya wartawan di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Kamis.

Namun belakangan, juru bicara Kementerian BUMN Arya Sinulingga menyesalkan pernyataan negatif seakan BUMN tidak mendukung Formula E karena tidak mensponsori kegiatan tersebut. Dia mengatakan ketidaksertaan BUMN dalam sponsorship karena sebagian dari korporasi BUMN baru menerima proposal dari panitia sebulan sebelum acara.

Erick Thohir dan Sandiaga klaim dukung Formula E Jakarta

Dalam acara di NasDem Tower, pada Kamis lalu, selain Erick Thohir, hadir pula Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Namun ketika akan ditanya, dia sudah pergi dari lokasi lebih dulu. Dia juga tak banyak mempromosikan Fomula E melalui media sosialnya, tidak seperti saat MotoGP Mandalika.

Pada Jumat, 3 Juni 2022, dia mengaku mendukung penuh ajang balap Fomrula E yang akan berlangsung di Ancol, Jakarta, Sabtu, 4 Juni 2022. Sandi menegaskan bahwa wisata berbasis olahraga atau sport tourism ini diharapkan mampu terselenggara dengan sukses seperti perhelatan MotoGP 2022 di Mandalika.

Baca juga:  Temui Jokowi, Erick Thohir Ingin Maksimalkan Kerja Sama PSSI dan Pemerintah

Perhelatan Formula E ini, kata dia, diharapkannya mampu membangkitkan ekonomi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di DKI Jakarta. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku baru saja mendapat komunikasi dari Kantor Gubernur DKI, dan diminta untuk hadir.

“Kami mendukung perhelatan yang mudah-mudahan bisa meningkatkan pariwisata dan ekonomi kreatif di Jakarta, kita harapkan sesukses perhelatan MotoGP 2022 di Mandalika,” ujar Sandiaga lewat pesan tertulis saat di Kotabaru, Kalimantan Selatan, Jumat 3 Juni 2022.

Sumber: TEMPO