Persija Vs Persib dan Persebaya Vs Arema Digelar Ramadhan, Ini Tanggalnya!

Kamis, 9 Maret 2023, 17:47 WIB

JAKARTA – Dua laga tunda Big Match Liga 1 2022-2023 dipastikan akan digelar di tengah bulan suci Ramadan. Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) memastikan pertandingan tersebut klasik antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan dilaksanakan pada 31 Maret 2023.

Sedangkan laga derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya melawan Arema FC akan digelar pada 11 April 2023. Dua laga besar tersebut sebelumnya sempat ditunda karena berbagai alasan. Persija tak menemukan venue untuk laga bertajuk El-Clasico yang semula direncanakan 4 Maret 2023 itu.

Editor: Abdul Haris

Ikuti berita Sportsstars di berita Google