
CEO Aprilia Racing Massimo Rivola berfoto bersama Aleix Espargaró usai balapan (Foto: MotoGP)
FAENCE – Persaingan antar pebalap di ajang MotoGP semakin sengit. Beberapa musim terakhir, beberapa tim pabrikan Eropa mulai menunjukkan peningkatan pesat sebelum perlahan menggerogoti dominasi pabrikan Jepang.
Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaró membenarkan fenomena tersebut. Menurutnya, dalam beberapa musim terakhir pabrikan Eropa tampil dominan dalam perebutan gelar juara.
Namun, Aleix mengatakan bahwa hal tersebut tidak pernah diprediksi sebelumnya. Seperti diketahui, beberapa waktu ini perhelatan MotoGP didominasi oleh pabrikan asal Jepang seperti Honda dan Yamaha.
“Itu benar-benar tidak dapat diprediksi dan semuanya berjalan sangat cepat. Ketika saya datang dari Suzuki ke Aprilia, banyak orang mengira itu berarti akhir dari karir saya,” kata Aleix Espargaró dikutip dari laman Speedweek.
“Tapi saya sangat percaya pada proyek. Saya sangat percaya pada diri saya dan kemampuan saya. Saya percaya pada pekerjaan yang saya lakukan”, lanjutnya.
Keyakinan Aleix pada proyek tersebut





