Cara Mengatasi Komputer Blue Screen dengan Cara Mudah

Cara Mengatasi Komputer Blue Screen
sodagarkomputer.com

Blue screen merupakan salah satu permasalahan yang kerap terjadi pada pengguna Windows. Penyebabnya pun beragam, namun seringkali karena kebiasaan kurang baik dalam menggunakan PC maupun laptop. Jika sudah seperti ini, maka kalian harus segera mencari tahu cara mengatasi komputer blue screen agar perangkat bisa normal kembali.

Cara Mengatasi Komputer Blue Screen
sodagarkomputer.com

Beberapa Cara Mengatasi Komputer Blue Screen

BSoD adalah permasalahan pada komputer yang hanya menampilkan layar berwarna biru saja. Tentu saja kondisi seperti ini sangat mengganggu aktivitas penggunanya. Meski demikian, sebaiknya kalian jangan langsung panik karena untuk mengatasinya cukup mudah.

Restart PC

Langkah ini merupakan cara umum yang bisa kalian lakukan ketika komputer mengalami blue screen. Kalian bisa menekan tombol restart yang tersedia pada PC untuk memulai restart. Jika kerusakan pada PC belum parah, maka perangkat bisa normal seperti sedia kala setelah proses booting selesai.

System Restore

Langkah ini untuk mengatasi PC yang mengalami blue screen dengan kategori parah. Untuk melakukannya ikuti beberapa langkah berikut:

  1. Pertama, matikan PC terlebih dulu
  2. Tunggu beberapa saat kemudian nyalakan lagi
  3. Pilih opsi Save Mode, lalu masuk ke OS Save Mode
  4. Jika sudah, maka PC akan restart dengan otomatis.
Baca juga:  Mengatasi Komputer Not Responding dengan Cara yang Mudah

Install Update Driver

Ketika komputer mengalami blue screen, coba saja lakukan install update driver. Biasanya kondisi seperti ini terjadi karena adanya crash akibat update yang belum cocok atau belum selesai. Untuk kalian, perlu mengunduh driver terbaru dari PC tersebut.

Scan Malware

Malware bisa menjadi salah satu penyebab ketidakstabilan sistem pada Windows hingga komputer mengalami blue screen. Bahkan malware juga berpotensi merusak bagian paling dalam dari sistem Windows ini. Ketika komputer mengalami blue screen, cara mengatasi ini dengan melakukan scan antivirus terlebih dulu.