Salah satu dampak positif dan peran dunia teknologi salah satunya adalah hadirnya aplikasi Quran terbaik gratis. Kehadirannya sangat berguna dan membantu umat muslim yang mayorita di Indonesia ini. Karena hanya melalui smartphone mereka bisa membaca Al Quran dimanapun berada.

Daftar Aplikasi Quran Terbaik Fitur Terlengkap, Rekomendasi Untuk Anda
Membaca Al Quran yang bernilai ibadah, tentu akan lebih baik jika lebih sering dilakukan. Munculnya aplikasi quran, bisa menjadi solusi bagi muslim untuk memudahkan dan memberikan semangat yang lebih kepada penggunanya.
Beberapa aplikasi ini memiliki jenis yang berbeda beda, mulai dari yang hanya menyediakan fitur Al Quran saja. Ada pula yang beserta, terjemah, tafsir dengan berbagai pilihan bahasa, hingga termasuk jadwal sholat, dan ceramah para ustadz terbaik di Indonesia.
Berikut adalah sedikit dari sekian banyak aplikasi pilihan Anda.
Quran Pro
Quran Pro, termasuk salah satu pilihan favorit pengguna smartphone. Alasannya adalah Aplikasi ini dapat menampilkan isi yang menarik dan sederhana. Kemudian aplikasi ini juga menampilkan murottal dengan voice qori terbaik di dunia.
Sehingga selain dapat membaca, Anda bisa mendapatkan murottal yang bisa Anda download untuk didengarkan ketika sedang offline.
Quran Indonesia
Aplikasi yang paling favorit bagi semua kalangan muslim di Indonesia. Kemudian aplikasi ini termasuk memiliki fitur yang palin lengkap dengan berbagai personalisasi pilihan. Fitur yang terkandung didalamnya adalah, jadwal sholat, arah kiblat dan kalender hijriyah.
Selain itu ukuran huruf, model ponsel dan gaya tulisan bisa Anda ubah sesuai dengan keinginan. Kemudian adanya terjemah dan tafsir semakin melengkapi quran yang bisa Anda unduh di Playstore maupun Appstore ini.
Qara’a
Aplikasi selanjutnya adalah Qara’a. Aplikasi ini memuat Al Quran, dan berbagai hal yang terkait dengannya. Diantaranya dengan kitab hadits dan fitur untuk belajar membaca Al Quran dengan fasih.
Dari beberapa aplikasi tersebut, semua dalam tahapan pengembangan. Jadi akan terus ada pembaharuan baik secara fitur maupun tampilan demi kenyamanan para penggunanya. Download aplikasi Quran terbaik pilihan Anda sekarang melalui Playstore maupun Appstore.





