Polytron Hadirkan Promo Gratis Sewa Baterai Fox-R Selama IIMS 2023

KabarOto.com – Produsen sepeda motor listrik lokal, Polytron menghadirkan promo menarik selama Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 berlangsung.

Untuk membantu bisnis baru dalam sepeda motor listriknya, Polytron meluncurkan model bisnis baru, program sewa baterai sepeda motor listrik yang terjangkau. Di ajang IIMS 2023, Polytron memberikan promo gratis sewa baterai untuk setiap pembelian Polytron Fox-R selama pameran berlangsung.

Baca Juga: Alva Hadirkan Produk Kolaborasi NeverTooLavish di IIMS 2023

“Promosinya terbatas yaitu gratis sewa aki selama 3 bulan senilai Rp 750.000. Selanjutnya ada hadiah pembelian langsung berupa helm yang bisa didapatkan selama masa promosi”, ujar Tekno Wibowo selaku Direktur Komersial dari Polytron.

Polytron Fox-R

Model bisnis persewaan ini juga bertujuan agar sepeda motor listrik Fox-R lebih terjangkau bagi semua kalangan. Dengan program ini, konsumen akan membayar sewa bulanan dan Polytron akan menanggung biaya perawatan dan penggantian baterai.

Baca Juga: Utomocorp Gandeng Italjet Dragster Ariel Noah Kolaborasi dengan Snokedgarage, Harga Rp 175 Juta

Bicara soal performa, Polytron Fox-R dibekali motor listrik berkekuatan 3.000 watt yang mampu mencapai kecepatan 90 km/jam. Untuk mengisi baterainya sendiri, Polytron mengklaim dari 0 hingga 100% dibutuhkan waktu 5 jam. Dalam kondisi baterai penuh, Fox-R mampu menempuh jarak hingga 130 km.

Baca juga:  Sambut Ramadhan, TAF Hadirkan Promo Menarik untuk Pembelian Toyota dan Daihatsu

Untuk pasar Indonesia, motor ini hadir dengan beberapa pilihan warna yakni Crimson Red, Cherry Red, Pearl White, Midnight Black, Graphite Grey dan Bumblebee Yellow. Soal harga, satu unit Fox-R dibanderol sekitar Rp 20,5 juta OTR Jabodetabek.