Berwisata ke wilayah Jogja kurang lengkap jika tidak membeli sesuatu yang menjadi ciri khasnya. Jajanan khas Jogja beraneka ragam dengan menyuguhkan rasa yang lezat. Bahkan bisa menjadi pilihan favorit untuk oleh-oleh pulang ke rumah.
Jajanan Khas Jogja yang Wajib Dicoba
Ada berbagai makanan khas dari kawasan Jogja untuk menjadi oleh-oleh. Bahkan rasanya sangat menggoyangkan lidah para wisatawan. Jajanan tersebut sudah sangat familiar bagi para penggemarnya.
Berikut adalah jajanan yang biasanya wajib kamu beli saat ke wilayah Yogyakarta.
Bakpia Pathok
Jajanan pertama adalah bakpia pathok yang selalu diburu wisatawan dari seluruh Indonesia hingga mancanegara. Berbagai rasa juga tersedia seperti keju, original, cokelat, durian, dan lain sebagainya. Sehingga membuat para wisatawan ketagihan.
Jadah Tempe
Jika kamu berkeliling Malioboro pasti akan menemukan jajanan bernama jadah tempe. Makanan ini merupakan salah satu jajanan tradisional yang memiliki banyak penggemar. Bahan dasarnya adalah ketan yang tersaji bersama tahu atau tempe bacem.
Lemper Bakar
Jajanan yang tidak kalah favorit adalah lemper bakar. Makanan ini selalu menjadi incaran banyak orang. Terbungkus daun pisang yang menunjukkan sifat tradisional masyarakat Jogja.
Semar Mendem
Berikutnya ada makanan semar mendem yang merupakan salah satu tokoh pewayangan jawa. Makanan ini tampilannya mirip dadar gulung. Hanya saja, bagian dalam kue ini berisi abon seperti lemper. Ada yang berisi ketan dan ada daging ayamnya.
Jika berkunjung ke wilayah Jogja tidak mampir ke Malioboro pastinya ada sesuatu yang kurang. Kamu akan menemukan beragam jajanan tradisional hingga modern yang menjadi icon favorit.
Tak heran bila para wisatawan selalu berburu jajanan khas Jogja yang sangat lezat. Hal ini menggugah selera dan selalu membuat wisatawan merasa rindu akan keindahan Jogja.
