Gadget  

Hadir Resmi di Indonesia, Ini Daya Tarik dan Harga Redmi A2

Setelah sukses memboyong Redmi A1 ke pasar Indonesia pada Oktober 2022, Xiaomi membuat kejutan lagi di Indonesia dengan memperkenalkan Redmi A2. Ya! Smartphone ini hadir dengan peningkatan di kelas entry-level.

Produk terbaru ini menawarkan peningkatan performa yang lebih halus dan pilihan kapasitas memori penyimpanan yang lebih besar. Peningkatan performa yang ditawarkan Redmi A2 ada di sisi chipset yang mengusung MediaTek Helio G36 dengan fabrikasi 12nm.

Dengan chipset tersebut, pengguna dapat menikmati performa yang lebih baik dan lancar saat menjalankan berbagai aplikasi. Lebih lanjut, sistem operasi Android 13 (Go Edition) terbaru di Redmi A2 juga memastikan pengalaman smartphone yang lebih efisien saat digunakan sehari-hari.

Redmi A2 adalah komitmen Xiaomi untuk menghadirkan inovasi yang berarti bagi semua orang. Dengan peningkatan performa yang ada, Redmi A2 mampu memberikan pengalaman pengguna yang lebih mulus baik dalam aktivitas sehari-hari.

Selain mendongkrak performa, Redmi A2 juga hadir dengan pilihan kapasitas penyimpanan internal yang lebih besar dari pendahulunya, yakni 32GB dan 64GB. Dengan kapasitas tersebut dan dukungan slot microSD eksternal hingga 1TB, pengguna dapat menyimpan lebih banyak file dan aplikasi.

Baca juga:  Curhat Jin Ki Joo dan Kim Dong Wook tentang Karakter yang Mereka Perankan di My Perfect Stranger

Selain itu, Redmi A2 juga mengusung layar HD+ berukuran 6,52 inci berkualitas yang memastikan kenyamanan visual sekaligus memenuhi kebutuhan hiburan penggunanya. Redmi A2 juga dilengkapi dengan kamera utama 8MP dan kamera depan 5MP.

Dilengkapi dengan kapasitas baterai 5000mAh dan fast charging 10W, Redmi A2 mampu bertahan lama sehingga cocok digunakan sehari-hari tanpa perlu sering-sering mengisi daya. Untuk memaksimalkan gaya penggunanya, Redmi A2 tersedia dalam dua pilihan warna, hitam dan biru muda.

Dengan spesifikasi dan fitur yang ditingkatkan dari seri sebelumnya, Redmi A2 merupakan smartphone entry-class terbaik yang dapat menjadi solusi kebutuhan akses digital dan memastikan pengalaman smartphone terjangkau dengan performa lancar dan memori besar bagi konsumen Indonesia.