
MerahPutih.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berharap usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dapat melebarkan sayap bisnisnya ke pasar internasional, salah satunya melalui digitalisasi.
“Pelaku ekonomi kreatif dapat memberikan dampak luas bagi pemulihan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja baru,” kata Sandiaga Uno dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Sandiaga Uno Bongkar Tabiat Buruk Anies
Sandiaga menyampaikan hal itu saat meninjau pelatihan dan kerjasama dengan UMKM ekonomi kreatif di Bali.
Ia juga optimis sektor UMKM dan ekonomi kreatif dapat menciptakan lapangan kerja dan melibatkan lebih banyak pelaku usaha.
“Saya sangat yakin ini bisa dilakukan untuk membuka 4,4 juta peluang usaha dan lapangan kerja pada 2024,” harapnya.
Sandiaga menjelaskan melalui pelatihan digital ini bisa menjadi solusi bagi UMKM khususnya di Bali dalam mendukung komersialisasi produk asli daerah untuk Indonesia maju.
Baca juga:
Mardiono merasa kehilangan Sandiaga Uno ikut HUT ke-50 PPP
Ia juga berpesan kepada seluruh sumber daya manusia (SDM) terkait untuk meningkatkan keterampilan dan cepat beradaptasi.
“Yang terpenting mereka bisa mengikuti pelatihan digital maupun pendampingan ilmiah terkait bonus demografi. Sehingga tenaga kerja kita memiliki skill yang terus ditingkatkan seperti upskilling, rekilling dan new-skilling,” jelasnya.
Menurutnya, generasi muda yang melalui pelatihan dan pembinaan dapat memiliki jiwa kreatif, inovatif, produktif dan kompetitif dalam membangun bisnis. Dengan demikian, dengan kapasitas tersebut, angka pengangguran dapat ditekan dengan memperluas peluang usaha.
“Anak-anak muda masa kini diharapkan bisa menjadi pengusaha dan berkolaborasi dengan generasi tua untuk membuka peluang usaha seluas-luasnya,” ujar Sandiaga Uno.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]
: Dengan Utang Rp 50 Miliar, Sandiaga Gugat Anies





