Wisata Nepal Van Java apakah kalian sudah mengunjunginya? Nepal Van Java menyungguhkan indahnya pedesaan sekitar.

Spot Wisata Nepal Van Java Kaliangkrik Magelang
Wisata Nepal Van Java terletak di Kota Magelang, Kecamatan Kaliangkrik yang jaraknya sekitar 21,5 kilometer. Kalian hanya membutuhkan perjalanan sekitar satu jam.
Letaknya tepat di lereng Gunung Sumbing. Perjalanan untuk mencapai tempat wisata tersebut akan disuguhi jalur yang menanjak, tentu ini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi kalian yang suka tantangan bukan.
Nepal Van Java menyuguhkan panorama yang indah sehingga akan memuaskan mata para pengunjung. Rasa yang lelah saat menuju ke tempat tersebut, kalian akan mendapatkan kesejukan dan panorama yang indah saat tiba di Nepal Van Java. Nepal Van Java tidak kalah menarik, dengan asli di negaranya sendiri.
Perumahan penduduk sekitar tersebut yang memikat banyak para wisatawan karena tertusuk dengan rapi dan indah seperti halnya di Negara Nepal sendiri.
Bukan hanya menyediakan panorama yang indah saja, akan tetapi wisatawan juga bisa melakukan aktivitas lainnya seperti memetik sayuran dan jelajah kampung.
Wisata tersebut mempunyai topografi yang unik. Kalian bisa merasakannya sendiri saat mengunjunginya, terutama segarnya pegunungan yang diselimuti kabut tipis yang mengundang kesejukan.
Hal yang akan membuat kalian lebih lama di wisata ini. Nepal Van Java juga menyediakan penginapan bagi kalian yang berasal dari luar kota, harga dari penginapan tersebut pun terjangkau. Wisata tersebut juga menyediakan beberapa homestay untuk kalian yang berasal dari luar daerah atau kota.
Cocok banget buat kalian yang ingin berlama-lama di Nepal Van Java. Pastikan kalian mengunjungi wisata yang satu ini dan rasakan betapa indahnya wisata ini.





