SEPUTARPANGANDARAN.COM – Karwan (57) warga Dusun Bojongkarekes RT. 002 RW. 15 Desa Babakan, Kecamatan/Kabupaten Pangandaran, terjatuh dari pohon kelapa setinggi 13 meter, sekitar pukul 17.00 WIB, Selasa (27/4/2021).
Kaur Umum Desa Babakan, Ende Rustia membenarkan informasi ada warganya yang berprofesi sebagai Penderes terjatuh dari pohon kelapa.
“Korban terjatuh saat mengambil nira dari pohon kelapa di depan rumahnya dan ditemukan oleh Sodikin, tetangganya,” ujarnya.
Menurutnya, korban pertama kali ditemukan sudah tergeletak di bawah pohon.
Korban saat ini sudah dievakuasi ke Puskesmas Pangandaran, untuk mendapatkan perawatan medis.
Namun dia tidak dapat merinci kondisi korban. “Saya tidak dapat memastikan patah tulang atau kondisi lainnya. Itu bagian medis,” ucapnya singkat. ***





