Indeks

Masuk Usulan Capres, Ganjar Parnowo Berterima Kasih Kepada NasDem

Masuk Usulan Capres, Ganjar Parnowo Berterima Kasih Kepada NasDem
Masuk Usulan Capres, Ganjar Parnowo Berterima Kasih Kepada NasDem

Jakarta – Politikus PDIP Ganjar Pranowo mengatakan dirinya merasa berterima kasih kepada partai NasDem lantaran namanya masuk dalam usulan capres di Rakernas Nasdem. Namun, Ganjar enggan menanggapi hasil survei yang selama ini menyebut-nyebut namanya masuk sebagai capres 2024.

“Halah survei opo. Saya terima kasih mendapatkan kehormatan itu, tapi saya PDIP ,” katanya kepada wartawan di Sekolah Kader PDIP di Jakarta, Kamis, 16 Juni 2022.

Menanggapi kemungkinan adanya pinangan dari partai politik lain, Ganjar tidak mau menanggapinya dengan gamblang. “Apa lamaran-lamaran, emangnya mau nikah?” ucapnya.

Ia juga menegaskan bahwa dirinya masih bagian dari PDIP, sehingga untuk pengusungan namanya oleh partai lain tidak mungkin. “Partainya PDIP, markasnya PDIP. Kita, kan kader PDIP,” katanya.

Sebelumnya, nama Ganjar menjadi salah satu nama yang diunggulkan dalam Rakernas Nasdem sebagai capres 2024. Rakernas ini sedang berlangsung sejak Rabu hingga Jumat besok, 15-17 Juni 2022. Selain Ganjar, Rakernas ini juga mengunggulkan Anies sebagai salah satu calon kuat yang diusulkan jadi capres 2024.

Di sisi lain, nama Ganjar juga unggul dalam beberapa survei elektabilitas capres 2024. Hal itu terlihat dalam survei terbaru yang dilakukan lembaga Charta Politika Indonesia.

Berdasarkan pemaparan hasil survei yang diterima Tempo, secara umum Ganjar Pranowo menempati posisi teratas dengan elektabilitas mencapai 31,2 persen. Prabowo Subianto berada di posisi kedua dengan 23,4 persen sementara Anies Baswedan di posisi ketiga dengan 20,0 persen.

Survei tersebut digelar selama 25 Mei sampai 2 Juni 2022 terhadap 1.200 responden. Survei ini menggunakan wawancara tatap muka terhadap responden berusia 17 tahun ke atas atau yang sudah memenuhi syarat sebagai pemilih. Survei menggunakan metode multistage random sampling dan margin of error 2,83 persen.

Hasil survei juga menunjukkan bahwa pendukung Ganjar Pranowo mayoritas masih berasal dari para pemilih PDIP. Sebesar 68,5 persen pemilih partai banteng memilih Gubernur Jawa Tengah itu sebagai capres. Sementara Anies Baswedan hanya mendapatkan dukungan 4,5 persen dari akar rumput PDIP.

TEMPO

Exit mobile version