Ganda Putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Foto: Muhammad Pratama Supriyadillah/Sportstars.id)
TOKYO – Perang saudara antara sesama wakil Indonesia akan tersaji di babak perempat final Japan Open 2023. Dua ganda putra terbaik Indonesia saat ini, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pertemuan kedua pasangan di babak perempat final kali ini sebenarnya cukup disayangkan. Kendati demikian, Indonesia setidaknya sudah memastikan satu tiket di semifinal nomor ganda putra.
Pertandingan babak perempat final akan digelar di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Jumat (28/7/2023). Partai pembuka digelar mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.
Pasangan ganda putri Febriana Amalia Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menjadi wakil Indonesia pertama yang tampil di babak delapan besar. Ana/Tiwi akan menghadapi unggulan keempat asal Korea Selatan, Kim So Yeong/Kong Hee Yong.
Kedua pasangan akan turun pada partai ketiga di lapangan 1. Kemudian di sektor ganda putra, bentrokan sesama wakil Merah Putih, Fajar/Alfian vs Ahsan/Hendra akan dimainkan pada partai kelima di lapangan 2.