Indeks

FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia

MerahPutih.com – FIFA resmi membatalkan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Kepastian itu disampaikan usai pertemuan Presiden FIFA Gianni Infantino dengan Presiden PSSI Erick Thohir di Qatar, Rabu (29/3) waktu setempat.

“FIFA telah memutuskan untuk membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA U-20 2023,” kata FIFA dalam sebuah pernyataan.

FIFA mengatakan tuan rumah pengganti Piala Dunia U-20 akan segera diumumkan, dan jadwal kompetisi juga akan mengikuti sesuai jadwal.

“Kemungkinan sanksi terhadap PSSI juga bisa diputuskan di kemudian hari,” kata FIFA.

Terlepas dari keputusan tersebut, FIFA tetap berkomitmen aktif membantu PSSI, bekerja sama dan dengan dukungan pemerintahan Presiden Joko Widodo, dalam proses transformasi sepak bola Indonesia pasca tragedi yang terjadi pada Oktober 2022 lalu.

“Anggota tim FIFA akan terus hadir di Indonesia dalam beberapa bulan mendatang dan akan memberikan bantuan yang diperlukan kepada PSSI, di bawah kepemimpinan Presiden Jenderal PSSI Erick Thohir,” lanjutnya.

Jadwal baru pertemuan antara Presiden FIFA dan Presiden PSSI untuk pembahasan lebih lanjut akan dijadwalkan dalam waktu dekat.

Piala Dunia FIFA U-20 2023 dijadwalkan digelar di Indonesia mulai 20 Mei hingga 11 Juni 2023.

Namun, sebelum acara tersebut sempat terjadi kontroversi mengenai keikutsertaan tim U-20 Israel.

Sejumlah pihak menolak kehadiran tim Israel U-20 di Tanah Air.



Source link

Exit mobile version