Denzel Dumfries tampil menonjol pada laga Timnas Belanda vs Timnas AS dengan torehan satu gol dan dua assist (Foto: Reuters/John Sibley)
MANCHESTER – Manchester United ternyata sudah berhenti mengejar Denzel Dumfries. Hal itu dikarenakan Man United memilih fokus untuk selesaikan transfer Rasmus Hojlund.
Menurut laporan The Mirror, Man United sebenarnya ingin memperkuat sektor bek kanan. Sebenarnya skuad asuhan Erik ten Hag punya 2 bek kanan yaitu Aaron Wan-Bissaka dan Diogo Dalot.
Namun keduanya memiliki kelemahannya masing-masing. Jika Wan-Bissaka dianggap tak memiliki kemampuan menyerang yang baik, maka Dalot sebaliknya, ia sering dianggap lalai dalam menjaga pertahanan.
Bek kanan Inter Milan asal Belanda, Denzel Dumfries dianggap cocok untuk mengisi pos bek kanan. Dumfries memiliki kemampuan bertahan dan menyerang sama baiknya.
Namun Man United dilaporkan telah menghentikan pengejaran terhadapi Dumfries. Hal itu dikarenakan Man United memilih fokus untuk menyelesaikan transfer Hojlund dari Atalanta.
Tak hanya Hojlund, Man United juga masih memiliki kepentingan untuk mendatangkan Sofyan Amrabat dari Fiorentina. Tampaknya Man United memilih fokus memperkuat lini serang dan tengah lebih dulu.
Apalagi mendatangkan Amrabat dan Hojlund dipastikan tak akan murah. Sehingga uangnya diperkirakan tak akan cukup untuk membeli Dumfries.
Editor : Coro Mountana
Follow Berita Sportstars di Google News