Aji Santoso Beberkan Hasil Evaluasi Tim Pelatih dengan Manajemen Persebaya

SURABAYA – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso buka suara soal pertemuan tertutupnya dengan manajemen Bajul Ijo. Sebagaimana diketahui manajemen Persebaya Surabaya memanggil jajaran tim pelatih Persebaya. 

Pada pertemuan itu Aji Santoso bersama para asisten pelatih menghadap manajemen, pasca rentetan hasil minor di tiga laga. Pertemuan itu digelar di kantor Persebaya di Surabaya Town Square, Sutos, pada Senin lalu (24/7/2023).

Aji Santoso menjelaskan, pertemuan jajaran tim pelatih dengan manajemen untuk berdiskusi memecahkan masalah apa yang sedang terjadi kepada tim. Ia juga menjelaskan mengapa di tiga pertandingan terakhir timnya sedikit menurun.

“Kami melakukan diskusi untuk bisa memecahkan permasalahan. Kenapa tiga pertandingan kita sedikit menurun, terus bagaimana untuk menghadapi pertandingan bagus, itu saja sih, saya sangat positif” ucap Aji dikonfirmasi pada Kamis (27/7/2023).

Pelatih asal Malang ini memastikan manajemen masih mendukung langkah tim pelatih, meski meraih hasil minor di tiga laga. Pasalnya, penampilan Persebaya di tiga laga terakhir disebut tak buruk, hanya karena lengah di beberapa momen menjadikan hasil yang diraih tidak sesuai harapan.

“Pak Chandra sama Mas Nanang juga, beliau-beliau tim manajemen juga masih sangat support terhadap tim ini. Kemarin-kemarin ketika tahun musim kemarin kan enggak ada masalah. Karena kita enggak menang saja, jadi semua yang yang bagus pun juga enggak terlihat gitu loh,” ucap pelatih berusia 53 tahun ini.