Indeks

Airlangga Hartarto Yakin GJAW 2023 Capai Target Transaksi dan Pengunjung

KabarOto.com – Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto, hadir dalam pembukaan Gaikindo Jakarta Auto Show (GJAW) 2023. Dalam sambutannya, Airlangga berharap pameran ini dapat meningkatkan perekonomian Indonesia, khususnya sektor otomotif.

“Saya yakin target pameran GJAW 2023 bisa melebihi transaksi senilai Rp 2,3 triliun dan menyambut 53.000 pengunjung,” kata Airlangga dalam sambutannya di JCC Senayan, Jumat (3/10/2023).

Baca Juga: Harga Tiket Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023

Lebih lanjut, Airlangga menyampaikan selamat dan sukses kepada Gaikindo atas terselenggaranya pameran GJAW 2023. “Saya berharap pameran ini berjalan lancar,” ujarnya.

Airlangga Hartarto berbicara di GJAW 2023

Tahun ini GJAW akan memperkenalkan merek kendaraan yang lebih lengkap. GJAW x Lifestyle 2023 akan fokus pada peluncuran kendaraan terbaru serta promosi dari anggota Gaikindo seperti BMW M, Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota dan Wuling.

Baca Juga: Kejar Target Penjualan, Peserta GJAW 2023 Tawarkan Promo Menarik

Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) akan menampilkan pameran otomotif dan gaya hidup selama 10 hari mulai 10-19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pengunjung dapat membeli tiket kategori Advance seharga Rp 40.000 (Senin s/d Jumat) dan Rp 60.000 (Sabtu s/d Minggu). Untuk kategori Regular Tickets, weekdays dijual seharga Rp50.000 dan weekend seharga Rp70.000.

Pembelian tiket terlebih dahulu akan mendapatkan diskon 50%, melalui aplikasi Blibli atau dapat dibeli seharga Rp 20.000.

Exit mobile version