BERITA  

Adang Hadari Siap Jadi Wabup Dalam Jihad Jilid 2 di Pilkada Pangandaran

SEPUTARPANGANDARAN.COM – H. Adang Hadari, secara resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Pangandaran, di kantor DPD Partai Golkar, di Desa Cibenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jumat (7/2/2020)

H. Adang Hadari diantar isteri sejumlah kader dan simpatisannya. Rombongan datang dengan berjalan kaki disambut dengan tarian adat di Kantor DPD Partai Golkar.

H. Adang Hadari, menegaskan dirinya siap mengikuti Pilkada Pangandaran 2020, sebagai Bakal Calon Wakil Bupati untuk mendampingi Bakal Calon Bupati H. Jeje Wiradinata.

Dirinya menyatakan siap untuk kedua kalinya menjadi Wakil Bupati Pangandaran. “Saya ingin kembali mengabdi dan melanjutkan membangun Pangandaran. Kita siap melanjutkan Jihad Jilid 2,” terangnya.

Adang mengatakan, sebagai kader dari Partai Golkar maka dirinya mendaftarkan diri sesuai mekanisme ke DPD.

“Sebagai kader yang diusung partai saya akan menjunjung tinggi amanat partai,” ujarnya.

Seandainya nanti kembali terpilih sebagai wakil bupati, Dia berjanji berbakti kepada masyarakat dan loyal kepada Partai Golkar yang telah mengudukungnya sesuai peraturan dan undang-undang yang berlaku.

Baca juga:  PT. GES Butuh Banyak Satpam Untuk Penempatan di Pangandaran

“Jika dalam melakukan kewajiban sebagai wabup nanti, dirinya melanggar amanat partai, saya siap diberikan sanksi,” ujarnya.

Selanjutnya kata Adang, seandainya ada persyaratan yang kurang dalam pendaftaran, akan dilengkapi kemudian.

Pasca pendaftaran ini, pada minggu depan akan dilaksanakan rapat pleno dan hasilnya akab dibawa ke DPW Provinsi Jawa Barat. (*)