Pohon Kelapa Tumbang Timpa Mobil Bak Terbuka di Pangandaran

SIDAMULIH – Hujan disertai angin kencang telah mengakibatkan sebuah pohon Kelapa tumbang dan menimpa mobil bak terbuka di Jalan Raya Nasional Sukaresik, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, Jumat, 29 Januari 2021.

Selain menimbulkan kerusakan berat pada mobil, seorang penumpang dikabarkan terluka. Sementara pengemudinya selamat dan tidak terluka sedikitpun.

Tak hanya itu, pohon yang melintang di jalan pun menyebabkan arus kendaraan terganggu.

Selang beberapa waktu, petugas BPBD Kabupaten Pangandaran datang dan bersama warga membantu menyingkirkan pohon yang melintang ke jalan raya.

Diketahui mobil yang tertimpa adalah milik Eti, warga Desa Margacinta, Kecamatan Cijulang Pangandaran.

Dirinya baru pulang mengantarkan putrinya dari Ciamis. Eti mengalami luka ringan dan segera dilarikan ke Puskesmas Kecamatan Parigi.

Asep (26) warga setempat mengatakan, saat itu curah hujan tinggi disertai angin kencang dan menggangu pandangan pengendara yang lewat.

“Sebelum saya lewat lokasi itu, tiba-tiba sebuah pohon kelapa tumbang tepat ke tengah jalan dan menimpa salah satu kendaraan dari arah Pangandaran,” ujarnya.

Baca juga:  14 Warga Ikuti Penjaringan Calon Perangkat Desa Banjarharja

Menurutnya, pohon kelapa yang tumbang sudah lama terlihat keropos dan tinggi menjulang.***